Pinrang, Watang Sawitto - Panwaslu Kecamatan Watang Sawitto resmi mengumumkan hasil seleksi administrasi Calon Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Kecamatan Watang Sawitto, untuk Pemilihan Kepala daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2024, Jumat (11/10/2024).
Berdasarkan Surat Pengumuman Nomor : 009/KP.01/K.SN-14.12/10/2024 disebutkan nama-nama Calon Pengawas TPS (PTPS) yang akan mengikuti seleksi wawancara pada 14 Oktober 2024 mendatang.
Adapun pengumuman hasil seleksi administrasi Calon Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilihan Tahun 2024 dapat dilihat pada papan pengumuman
Sekretariat Panwaslu Kecamatan Watang Sawitto beralamat Jl. Hertasning Kelurahan Macorawalie.
Bisa juga di akses lewat link dibawah ini :https://drive.google.com/file/d/18jn5YfN3uatGdLhL6JhkDR_TXig4N-Ko/view
Serta di umumkan laman Instagram : https://www.instagram.com/panwascam_sawitto?igsh=MTRyMWtlbGNrdG0wYg==