Badan Kesbangpol melaksanakan Sosialisasi Forkopimca dalam rangka Deteksi ATHG pelaksanaan Pilkada 2024

Pinrang.- Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 sudah semakin dekat, dimana Pilkada serentak 2024 ini beberapa wilayah di Sulawesi Selatan akan menggelar perhelatan tersebut termasuk Kabupaten Pinrang.

Menghadapi Pilkada serentak tentunya baik Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan maupun Pemerintah Kabupaten Pinrang telah berupaya semaksimal mungkin demi suksesnya Pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November 2024.

Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Badan Kesbangpol Kab. Pinrang bertindak cepat melakukan sosialisasi Forkompinca dalam rangka Deteksi Dini Ancaman, Tantangan, Hambatan, dan Gangguan Terhadap Pelaksanaan Pilkada Serentak di 12 Kecamatan yang di Kabupaten Pinrang berdasarkan petunjuk teknis dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
Kecamatan Paleteang menjadi titik ke 3 lokasi digelarnya Sosialisasi deteksi dini ATHG terhadap Pilkada Serentak yang dibuka secara langsung oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Drs. Syahrir Pawittoi dan bertindak selaku narasumber yakni Asisten 1 Setda Pemkab Pinrang bersama Camat Paleteang, Kapolsek serta Danramil di Kantor masing-masing.
 
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Pinrang Drs. Syahrir Pawittoi menegaskan dalam sambutannya bahwa mari kita sambut Pilkada serentak sebagai pesta demokrasi dan disikapi dengan riang gembira.

" Walaupun di pilkada kali ini Pilgub ada dua calon dan pilkada kabupaten Pinrang ada 3 calon jangan jadikan perbedaan pilihan sebagai awal dari perpecahan tapi jadikan perbedaan itu sesuatu yang indah dan sebagai Rahmat , ketiga paslon yang ada adalah adalah putra putri terbaik kabupaten Pinrang." Ujarnya

Menutup sambutan sekaligus membuka sosialisasi tersebut kaban kesbangpol mengingatkan kepada masyarakat agar Berpartisipasi dalam pilkada serentak dengan menggunakan hak pilihnya tanggal 27 November mendatang .

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Sosialisasi tersebut Kabid kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik Badan kesbangpol Syaifullah SH menyampaikan, " Alhamdulillah, Paleteang merupakan Kecamatan ke 3 tempat pelaksanaan kegiatan ini dan sangat kami apresiasi karena antusias dari masyarakat sangat tinggi dalam mengikuti sosialisasi ini. "

Lebih lanjut ia juga menyampaikan, " InsyaAllah, kegiatan sosialisasi ini akan kami laksanakan pada 12 Kecamatan yang ada di Pinrang dengan menggunakan anggaran khusus dari pemerintah provinsi Sulawesi Selatan.

" Sudah ada jadwalnya semua, terkait anggarannya itu dari Pemprov Sulsel. " Tutup Iful saat dikonfirmasi media, Rabu, (23/10/2024).

Untuk diketahui selain dari menghadirkan Narasumber dari Pemerintah Kabupaten Pinrang, hadir selaku Narasumber diantaranya Camat Paleteang, Kapolsek Paleteang dan Danramil Paleteang serta masyarakat yang terpantau sangat antusias mengikuti pemaparan dari para pembicara pada sosialisasi tersebut, hadir pula Ketua PPK Kecamatan Paleteang dan Ketua Panwascam Paleteang.
Lebih baru Lebih lama