Pinrang.- Menempuh pendidikan magister selama kurang lebih 2 tahun di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, putra kelahiran Pinrang meraih gelar magister hukum dengan IPK yang tergolong tinggi 3,91 dan menjadi lulusan terbaik tahun ini.
Andi Hidayat Anugerah Ilahi, putra dari Iptu DR.M.Natsir,SH,MH,M.Si Kepala Satuan Narkoba Polres Barru, yang saat ini berprofesi sebagai Jaksa di Kabupaten Pasangkayu Provinsi Sulawesi Barat meraih prestasinya ini di usia yang masih tergolong muda.

Lahir di Kabupaten Pinrang pada 29 November 1997 ini diwisuda pada 7 Desember 2022 dengan mengangkat judul thesis Pencegahan Tindak Pidana Korupsi Terhadap Dana Penanganan Bencana di Indonesia.

Dihubungi melalui aplikasi pesan singkat, hidayat mengungkapkan bahwa, pendidikan yang ia tempuh ini harus menjadi motivasi bagi para pemuda untuk dapat menempuh pendidikan agar kelak mampu memberikan kontribusi bagi Negara dan Bangsa.

Hidayat berharap, sejumlah penelitian yang dilakukan selama menyelesaikan pendidikannya merupakan upaya untuk memperbaiki sistem birokrasi terutama pada penanganan dana - dana penanganan bencana.

Dirinya pun berterima kasih atas semua pihak yang membantu dalam menyelesaikan pendidikannya terutama doa dan dukungan dari kedua orang tuanya.

Sementara itu Kasat Narkoba Polres Barru Iptu DR.M.Natsir,SH,MH,M.Si dalam komentarnya mengucap syukur yang tak terhingga atas capaian yang diraih oleh salah seorang putranya.

" Semoga apa yang didapatkan putra kami Hari ini dapat bermanfaat, baik bagi keluarga, teman dan InsyaAllah bagi Negeri ini. " Ujar Pria yang juga berprofesi sebagai Dosen di salah satu Universitas ternama di Kota Pare-Pare.

Mengakhiri komentarnya, Perwira polisi yang juga menjabat sebaga Direktur Lembaga Bantuan Hukum Nusantara Mengabdi ini mengatakan, " Raihan magister ini, InsyaAllah akan ditingkatkan kejenjang lebih tinggi nantinya, mohon doanya yah. "
Lebih baru Lebih lama