(Foto: Bupati Pinrang Irwan Hamid didampingi Camat Mattirosompe)

Pinrang.- Sinergitas antara masyarakat dan Pemerintah kembali ditunjukkan pada pelaksanaan perayaan Maulid Akbar, Sabtu (29/10).

Mengambil tempat di Lapangan sepak bola Labolong, Desa Mattongang-tongang, Masyarakat dan Pemerintah Kecamatan Mattiro Sompe tumpah ruah dalam memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW ini.

Menurut Camat Mattiro Sompe A.Ramlan Natsir, kegiatan ini terlaksana murni atas prakarsa masyarakat bersama Pemerintah Kecamatan.

Ramlan juga mengucapkan apresiasi atas kepedulian Bupati Pinrang dan Wakil Bupati Pinrang serta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Pinrang atas upaya melayani masyarakat di segala sektor.
Sementara itu, Bupati Pinrang Irwan Hamid yang menyempatkan diri Hadir mengungkapkan, kebersamaan dan sinergitas harus senantiasa dipupuk dan ditingkatkan.

Hal ini, lanjutnya, merupakan budaya masyarakata Pinrang yang sedari dulu dikenal sebagai masyarakat yang giat saling membantu satu dengan yang lain.

" Sumbangan yang diberikan oleh Baznas kepada warga yang berhak menerima dari perwakilan seluruh atau masing - masing Desa di kec. Mat. Sompe adalah uang dari rakyat dari masyarakat mampu yang rajin berzakat lewat Baznas dan itulah yang di kembalikan ke warga masyarakat yang betul - betul berhak mendapatkan bantuan. " Ujar Bupati.
Terpantau disela-sela Bupati Irwan menyampaikan sambutannya, teriakan Lanjutkan Pemerintahan terdengar dari berbagai penjuru Lapangan yang berada di Kecamatan Mattirosompe.

Pada kesempatan tersebut Hikmah Maulid oleh Ust. LUKMAN LAISA, S.Pd., M. Pd

Maulid Nabi yang dibanjiri warga Kecamatan Mattirosompe ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin,M.Si, Unsur Forkopimda, Para Kepala OPD, Para Kepala Desa dan Lurah Se Kecamatan Mattiro Sompe, Komisioner KPU Pinrang, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, unsur Forkopimca dan Undangan lainnya.
Lebih baru Lebih lama