(Foto: Forkompinda Pinrang Hadiri Jalan Santai Di Lapangan Lasinrang)

Pinrang.- Ratusan Personil Polres Pinrang Polda Sulsel bersama Pengurus MD KAHMI Pinrang serta pengurus HMI Cabang Pinrang banjiri Lapangan Lasinrang Pinrang, Minggu (18/9/2022).

Ratusan manusia yang berasal dari berbagai latar belakang sangat antusias menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Pelaksana kegiatan di Aula Lapangan Lasinrang hanya untuk mendapatkan Door Prize yang telah disiapkan oleh Para Penyelenggara dan Sponsor terkait.
Bagi-bagi hadiah kepada seluruh masyarakat yang hadir di pimpin lansung Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Nawir Eming dengan memberikan pertanyaan terkait dengan Polri.

Tak cuma hadia atau door prize yang diberikan kepada seluruh masyarakat yang hadir namum pada kesempatan tersebut para peserta dan warga ibu kota disuguhkan dengan Bubur Kacang Ijo dan berbagai macam Snack yang telah disiapkan oleh sponsor.
Terpantau pada kesempatan tersebut pula para penyelenggara yang terdiri dari MD KAHMI Pinrang Bersama Satlantas Polres Pinrang menggandeng Dinas Kesehatan untuk menggelar pemeriksaan kesehatan secara gratis serta Vaksinasi Booster.

Kegiatan ini merupakan rangkaian Kegiatan dalam memperingati HUT Lalu lintas ke 67 dan HUT Korps Alumni HMI 56 tahun.

Kapolres Pinrang AKBP Moh. Roni Mustofa yang didampingi Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Nawir Eming mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT Lantas dan ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan.
Lanjutnya, Kami jajaran Polres Pinrang senantiasa mendekatkan Polri tengah masyarakat agar masyarakat dapat merasa aman dan nyaman.

"Agar pelayanan masyarakat kedepannya lebih baik, lebih terbuka dan kami menerima saran dan keritikan masyarakat," Ucap Roni.

Sementara itu Ketua MD-Kahmi Pinrang Syamsumarlin mengatakan, selain senam sehat yang dilaksanakan bersama Satlantas, ada juga pemeriksaan gratis.
"Selain senam sehat, Kita juga laksanakan pemeriksaan gratis oleh peserta, serta ada kegiatan Vaksinasi yang dilaksanakan Dinas Kesehatan," Ucapnya.

Dia juga mengatakan kegiatan ini terlaksana atas patrisipasi teman-teman pengurus MD-Kahmi dan adik-adik pengurus HMI cabang Pinrang.

"Insya Allah kedepannya kegiatan kita akan lebih meriah," Harap Syamsumarlin yang didampingi ketua Panitia Muslimin.
Lebih baru Lebih lama