Pinrang.- Sebagai salah satu sekolah penggerak angkatan pertama, UPT SD 8 Pinrang terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan melalui kegiatan-kegiatan yang sifatnya pengembangan minat dan bakat siswanya.

Tak tanggung-tanggung kali ini UPT SD 8 Pinrang menggandeng Brand Sari Roti yang merupakan bagian dari PT Nippon Indosari Corpindo. TBK dalam menggelar Lomba yang diikuti oleh para siswa mulai dari kelas 1 hingga kelas 6.

Perlombaan yang di sponsori lansung Sari roti terdiri dari 3 jenis perlombaan yang kesemuanya digelar dihalaman Sekolah berlangsung sangat meriah dan terpantau para siswa yang mengikuti perlombaan tersebut mengeluarkan segala tekhnik dan kemampuannya dalam mengolah roti.
Kepala Sekolah UPT SD 8 Pinrang Muh. Abrar Usman yang ditemui disela-sela kesibukannya memantau perlombaan kreasi roti dalam komentarnya mengatakan, " Ucapan terimakasih kepada pihak PT Nippon Indosari Corpindo. Tbk dalam hal ini manajemen Sari Roti karena telah memilih sekolah kami sebagai tempat program Sari Roti Go To School, " 

" Sebagai Sekolah Penggerak tentunya kami berkewajiban menggelar kegiatan yang sifatnya pengembangan minat dan bakat, Alhamduliah hari ini pihak dari sari roti siap bekerjasama dengan kami untuk menggelar kegiatan dalam bentuk perlombaan yang pesertanya dari Siswa-siswi UPT SD 8 Pinrang, " Tutur Abrar sapa'an akrabnya.

Mengakhiri komentarnya Abrar mengatakan, " Kapanpun dan Siapapun yang ingin berkontribusi dan bekerjasama dengan kami untuk menggelar kegiatan dalam konteks pengembangan minat dan bakat siswa kami siap, " Ujarnya.

Pada sesi terakhir Perlombaan tersebut, Pihak pelaksana dalam hal ini Kepala UPT SD 8 Pinrang bersama dengan Manajemen Sari Roti PT. Nippon Indosari Corpindo. Tbk menyerahkan secara langsung sertifikat kepada masing-masing pemenang yang dibubuhi tanda tangan dari Aris Dewantoro RSM Sulawesi 1 dan Kwaspen Branch manager operation.

Adapun jenis lomba yang diperlombakan pada Sari Roti Go To School di Sekolah Penggerak UPT SD 8 Pinrang diantaranya : Kelas 1-2 Lomba Mewarnai, Kelas 3-4 Lomba Rangking 1 sedangkan untuk Kelas 5-6 yakni Lomba Kreasi Roti.
Lebih baru Lebih lama