Pinrang.- Pemilihan Presiden 2024 masih tergolong lama, sekitar 1,5 tahun lagi untuk menuju pesta demokrasi lima tahunan di negara ini.
Namum tidak bagi 2 partai besar yang berada pada koalisi pendukung pemerintah, PKB - Gerindra resmi mendeklarasikan akan koalisi di Pilpres 2024.
Anggota DPRD Kabupaten Pinrang Fraksi PKB Sariansa Bin Mappetani membenarkan hal tersebut saat dihubungi media Via WhatsApp sesaat setelah mengikuti deklarasi PKB - Gerindra yang dihadiri oleh masing-masing Ketua DPC Partai Koalisi didampingi beberapa pengurus DPC lainnya, bertempat di Kantor DPC Partai PKB Kab. Pinrang.
Sabtu, 13 Agustus 2022.
Dia melanjutkan, Deklarasi yang digelar hari ini merupakan Komitmen PKB - Gerindra untuk bersama-sama mewujudkan pemilu yang gembira, jujur, adil dan transparan.
Pria yang gemar berbagi ini juga mengatakan, momentum hari merupakan salah satu bagian dari sejarah dalam peta perpolitikan Indonesia dimana Prabowo Subianto dan Cak Imin secara resmi meneken piagam deklarasi. Terlihat pada momen tersebut nampak hadir Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, dan pejabat teras kedua parpol mendampingi.
" Usai itu, keduanya mengangkat piagam deklarasi yang telah ditandatangani. " Tutur Sariansa
Mengakhiri komentarnya Anggota DPRD yang pada pileg 2019 maju sebagai calon legislatif dari dapil 1 Sawitto Tiroang mengatakan salah satu Poin dalam piagam deklarasi PKB-Gerindra hari yang dibacakan oleh Ketua Harian DPP Partai Gerindra bersama Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid yakni " Kami Partai Gerindra dan PKB sepakat bekerja sama dalam pemilu serentak 2024, "
"Kerja sama Partai Gerindra dan PKB didasarkan pada visi bersama agar terjadi percepatan di negara Indonesia secara berdaulat dan turut menciptakan perdamaian dunia," Tutup Sariansa mempraktekkan kata Jazilul saat membacakan poin lainnya.
Perlu diketahui Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul memastikan, deklarasi di Sentul hari ini masih sebatas koalisi kedua partai menuju Pilpres 2024. Sementara soal nama calon presiden dan calon wakil presiden baru akan dideklarasikan pada kesempatan berikutnya.