Kelompok Supporter The Macz Man Zona Pinrang akan Menggelar nonton bareng (NOBAR) sebagai bentuk dukungan kepada PSM Makassar yang akan mewakili Indonesia pada Final AFC Cup 2022 melawan Kuala Lumpur FC berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia Rabu 24 Agustus 2022.
Nobar tersebut akan diselenggarakan di Home Base The Macz Man Zona Pinrang bertempat di Warkop Amure pada pukul 21.00 WITA.
Muhammad Fajar Perkasa selaku Ketua The Macz Man Zona Pinrang berharap PSM dapat juara dan lolos ke fase grup, "Harapnya semoga bisa lolos agar rangking indonesia di AFC Cup terus melonjak dan bisa ada perwakilan Indonesia yang langsung masuk Champion Asia pada tahun depan," harapnya.
Untuk seluruh pecinta sepakbola khususnya Kota Pinrang dan sekitarnya silahkan hadir dan meriahkan nonton bareng PSM Makassar VS Kuala Lumpur FC 24 Agustus 2022 pukul 21.00 WITA di Warkop Amure karena akan ada kuis dan hadiah menarik bagi anda yang beruntung.