Pinrang.Berita-Terkini.Net Kepolisian Sektor Lembang sebagai salah satu satuan Kepolisian yang berada di bawah Polres Pinrang Polda Sulsel, selama di Pimpin Iptu Bakri.SE terus aktif serta hadir dalam setiap dalam rangka memberikan pelayanan dalam bentuk pengawalan sehingga masyarakat yang melakukan kegiatan dapat merasa aman.
Iptu Bakri. SE bersama dengan Personil tak mengenal kata lelah, tak kenal waktu baik itu pagi, siang, serta di malam hari, Kapolsek Lembang bersama jajarannya selalu hadir setiap dibutuhkan, serta terus aktif mensosialisasikan tentang pentingnya situasi Kamtibmas.
Mendapatkan penghargaan penghujung tahun 2021, tidak membuat Forkopinca Lembang berhenti untuk mengedukasi masyarakat agar mau divaksinasi serta mengawal setiap kegiatan vaksinasi yang digelar diwilayah Kecamatan Lembang.
Vaksinasi dengan sistem Door To Door menjadi program andalan Polsek Lembang bersama Tim Vaksinator dari Puskesmas Tuppu dalam kegiatan kebut vaksinasi diwilayah dataran.
Diketahui Iptu Bakri.SE bersama jajarannya melakukan pengawalan terhadap kegiatan Vaksin yang digelar diwilayah dataran kecamatan Lembang, Jum'at 14 Januari 2022.
Sebanyak 262 orang mengikuti kegiatan Vaksinasi yang melibatkan Tim Vaksinator dari Puskesmas Tuppu diwilayah dengan sistem door to door.
Setelah melakukan monitoring Gerai Vaksin diwilayah dataran, Kapolsek Lembang melakukan program rutin Polsek Lembang yakni safari keagamaan dengan melakukan Shalat Jum'at secara berjamaah bersama masyarakat di Masjid Nurul Huda Pembangun Kel. Tadokkong Kec.Lembang.
" Kami meminta kesadaran seluruh masyarakat yang belum di Vaksin agar berhubungan dengan pemerintah setempat, Bhabinkamtibmas atau Babinsa untuk di lakukan pendataan atau langsung berhubungan dengan Tim Vaksinator PKM Tuppu untuk di lakukan Vaksinasi." Ujarnya
Kapolsek juga mewarning kepada masyarakat yang hadir agar tidak sama sekali mendekati kegiatan yang mengandung unsur perjudian apapun bentuknya, serta mengharapkan kerjasama semua pihak agar segera melaporkan kepada pihak kepolisian untuk ditindaklanjuti.
Setelah melakukan Kewajiban sebagai seorang muslim yang juga merupakan program rutin Polsek Lembang yakni Shalat Jum'at, Iptu Bakri SE kemudian melakukan Dialog bersama dengan warga Desa Pangaparang, bertempat di kantor Desa Pangaparang.
Dalam kata pembukanya Kapolsek Lembang Iptu Bakri.SE mengatakan Kegiatan dengan turun langsung bersilaturahmi dengan warga agar, Saya sebagai Pimpinan Kepolisian Sektor Lembang dapat mengetahui terkait kerja-kerja Personil Polsek Lembang dalam melaksanakan tugas dan fungsi sebagai Polri, yang mana giat ini juga merupakan arahan Lansung dari Bapak Kapolres Pinrang AKBP M Arif Sugihartono, agar setiap Kapolsek senantiasa memonitoring para personilnya sebagai bahan evaluasi atau acuan untuk mewujudkan Korps Bhayangkara yang semakin dipercaya dan dicintai masyarakat."
" Kegiatan ini bertujuan demi terwujudnya wilayah hukum yang aman, nyaman, tentram dan harmonis bagi masyarakatnya khususnya warga kecamatan Lembang, " Ujar Kapolsek
Perwira Polisi dengan 2 balok di pundak ini juga berpesan kepada seluruh masyarakat yang hadir untuk tidak sungkan-sungkan menyampaikan kepada kami keluhan dan aspirasi tentang kinerja kami pihak kepolisian selama ini, baik di lapangan maupun pelayanan di kantor, agar kami bisa tahu apa yang harus kami benahi dan tingkatkan. Agar pelayanan kami menjadi lebih baik sesuai dengan harapan masyarakat.
" Tanggung jawab Bhabinkamtibmas di Desa yaitu mengawal dan mengawasi dana desa oleh karena itu saya minta kepada Kepala Desa atau elemen-elemen yang terlibat dalam penggunaan dana Desa untuk betul-betul mempergunakan Dana desa sesuai dengan peruntukan. " Tuturnya
Pada sesi terakhir kegiatan tersebut, Kapolsek Lembang bersama Personil membagikan Blangko pengisian Data Masyarakat yang belum di Vaksin kepada Para Kepala Dusun, Bidan Desa, RK dan Kader Posyandu untuk di isi.