Pinrang.Berita-Terkini.Net Suasana Haru Dan Penuh Keakraban dalam bingkai Kekeluargaan Warnai acara perpisahan Kapolsek Pers Paleteang Polres Pinrang Iptu Dr. H. M. Natsir SH. MH M.Si, Jum'at (14/01/2021).

Acara perpisahan yang dihadiri oleh Para Personil Polsek Paleteang bersama dengan Pengurus Bayangkari Polsek Paleteang berlasung di Mapolsek Paleteang, tampak hadir pula Pemerintah Kecamatan Paleteang, Personil Koramil 1404/04 Paleteang, serta beberapa Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Paleteang.

Diketahui bahwa Iptu Natsir Menjabat sebagai Kapolsek Paleteang sejak 22 April 2021 sampai 14 Januari 2022,  kurang lebih 9 bulan lamanya diamanahkan di Wilayah Hukum Kecamatan Paleteang.
Selama menjabat sebagai Kapolsek, Iptu DR. Natsir berhasil membuat suasana polsek pers paleteang berbeda dari biasanya dan sebelumnya, bangunan Kantin Polwan hadir selama dia menjabat, hal tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap anggotanya yang sibuk bekerja menjalankan tugas, dengan hadirnya kantin polwan ini Anggota Polsek Paleteang tak perlu lagi pulang kerumah atau cari warung untuk makan.

Nuansa religius pun sangat terasa ketika berada di Mapolsek Paleteang, hal tersebut dengan program yazianan setiap hari Jum'at pagi dengan dipandu langsung oleh Imam Mesjid Mustaqim Paleteang, ditambah lagi dengan Program Jum'at Berkah dengan membagikan 100 makanan disetiap hari Jum'at kepada masyarakat kecamatan paleteang dengan cara mendatangi rumah masyarakat bersama dengan personilnya.

Selain itu ada cara khusus yang dilakukan oleh Iptu Natsir selama menjabat sebagai Kapolsek Paleteang   dengan cara humanis dan bersahaja agar pelaku kejahatan yang sedang ditahan di sel Mapolsek Paleteang dapat menjadi pribadi yang baik ketika dia sudah selesai melaksanakan hukuman, yaitu dengan mengajak tahanan mengaji hingga sholat lima waktu.

Tak cuma itu, Iptu Natsir juga memberikan surprise dan menggelar kegiatan layaknya, acara dalam satu keluarga ketika ada salah satu yang ulang tahun, sehingga walau tidak cukup 1 tahun menjabat di Polsek Paleteang dengan berpindah tugasnya Dia pasti sangat terasa disetiap insan Personil Polsek Paleteang.
Suasana semakin haru saat Camat Paleteang yang diwakili oleh Sekcam bersama jajarannya dan seluruh yang hadir pada acara tersebut bersama - sama melakukan pemberian cendra mata kepada Dr. Natsir yang pada kesempatan tersebut didampingi oleh oleh Istri dan dilanjutkan dengan berpelukan sembari foto bersama.

" Teruslah berkarya, bekerja sesuai dengan Tri Brata Polri perlihatkan kepada masyarakat Korps Bayangkara yang sebenarnya buatlah masyarakat semakin cinta dan tidak takut dengan kepolisian, dengan mengedepankan humanis dalam melayani dan mengayomi setiap kebutuhan masyarakat, serta berupaya menjadi Polri yang Presisi, agar masyarakat dapat meras aman dan nyaman dalam setiap melakukan kegiatan sehari-hari. " Pesan Iptu Dr. Natsir Kepada Para Kanit bersama jajarannya dihadapan seluruh yang hadir pada acara perpisahan tersebut dengan nada yang tersedu-sedu.

Diketahui Perwira Polisi dengan 2 Balok dipundak ini, meninggalkan Jabatan lama sebagai Kapolsek Pers Paleteang dan akan mengemban Tugas dan Amanah sebagai Kapolsek Soreang Polres Pare-Pare.

" Selamat bertugas ditempat baru Iptu DR. NATSIR. SH. MH. M.Si semoga sehat selalu dan makin sukses, pepatah dulu mengatakan Gajah mati meninggalkan gading, Bapak dan Ibu pindah begitu banyak kesan istimewa bagi kami, terima kasih banyak atas bimbingan dan kekeluargaan yang ajarkan kepada kami insyaAllah bernilai ibadah Aamiin, " Tulis salah satu pengurus Bhayangkari di Akun sosial media miliknya.
Lebih baru Lebih lama