Pinrang.Berita-Terkini.Net Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Tim Rescue Pos unit siaga ParePare,Polairud Pinrang, SAR Brimob ,Pos TNI AL Suppa, BPBD Pinrang dan Sejumlah Potensi SAR Lainnya serta Masyarakat setempat melakukan pencarian terhadap Lakanude (65 tahun) warga Lappa Lappae , yang diduga hanyut di sungai Sungai Buton kelurahan Tellumpanua Kecamatan Suppa.

Komandan Kapal Pol XIV-2009 Bripka Aris Barakasi mengatakan korban diduga terbawa arus saat terpeleset ke dalam sungai " Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian " kata dia Senin. (6/12/2021).

Informasi yang dihimpun menyebutkan, sebelum kejadian korban dan istrinya pulang dari kebun.
Saat tiba ditepi sungai, laki laki itu terpeleset ke sungai dan hilang.

Beberapa saat kemudian istri korban masuk ke pemukiman untuk meminta pertolongan .

Sementara Pemerintah Setempat menghubungi Tim SAR Gabungan untuk melakukan pencarian.

Dari Pantauan, Tim SAR gabungan melakukan penyisiran di sekitar lokasi jatuhnya korban hingga penyisiran sungai menggunakan perahu karet.(Rls)
Lebih baru Lebih lama