Pinrang.Berita-Terkini.Net Camat Lembang Muh. Yusuf.S.Stp bersama kaum Milenial kecamatan Lembang melepas beberapa bibit nila di kolam ikan Kantor Camat Lembang, Sabtu (2/10/2021).

Terpantau sekitar ratusan bibit nila yang sudah berkembang biak pada Kolam Ikan tersebut, sebelumnya pemerintah kecamatan juga melapas bibit nila seperti kegiatan Yang dilaksanakan hari ini, Kolam Ikan yang berada di kantor camat lembang tersebut sebelumnya merupakan Drainase Kantor. 

Dalam Komentarnya Camat Lembang mengatakan Kolam Ikan yang berada di kantor camat lembang ini merupakan perwujudan dari Program Pemanfaatan pekarangan kantor camat lembang dengan memanfaatkan lahan pekarangan kantor dengan pembuatan kolam ikan dari drainase kantor.

" Kolam Ikan Hias yang ada di kantor camat selain untuk pemanfaatan pekarangan juga dapat difungsikan sebagaintempat refresing staf dan warga yg dilayani, " Pungkas Yusuf

Lebih lanjut Camat Lembang juga mengatakan selain Pemanfaatan Drainase yang di sulap menjadi kolam ikan, di halaman kantor camat lembang juga dilakukan penanaman berbagai tanaman holti serta pembuatan hidroponik.
" Program Pemanfaatan pekarangan kantor yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan lembang diharapkan bisa menjadi percontohan bagi warga kec. Lembang dalam rangka memanfaatkan lahan pekarangan perumahan sehingga bisa menambah nilai pendapatan ekonomi rumah tangga ditengah masa pandemi yang semuanya serba terbatas, " Tutup Camat Lembang.
Lebih baru Lebih lama