Pinrang.Berita-Terkini.Net Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serantak yang tinggal menghitung hari lagi, Kapolsek Cempa Iptu Muslih Arsyad.SH mengajak semua elemen warga untuk jadikan pilkades sebagai ajang pemersatu bukan pemecah belah masyarakat.

“Mari kita jadikan ajang pilkades ini sebagai suara pemersatu masyarakat. Walau kita berbeda pilihan, tetapi jangan jadikan itu sebagai pemecah belah kita,” ajak Mantan Kanit Bimmas Polsek Urban Watang Sawitto ini.

Harapannya itu disampaikan saat Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1443 H / 2021 M, di Masjid Taqwa Sikkuale, Dusun Sikkuale Desa Sikkuale Kec. Cempa Kab. Pinrang, Sabtu Tanggal 30 Oktober 2021, Setelah melakukan shalat Isya secara Berjamaah.
Perwira Polisi dengan 2 balok di pundak ini juga berharap kepada calon Kepala Desa mari kita bersaing secara sehat begitupula dengan masyarakat mari kita memilih sesuai dengan hati nurani kita agar Pilkades tercipta dengan aman dan sejuk.

Perlu diketahui Kecamatan Cempa Kabupaten Pinrang ada 3 Desa yang akan melaksanakan pesta demokrasi Pilkades pada November mendatang.

Sementara itu Camat Cempa Kamaruddin Yakub, SP, M.Si dalam kata sambutannya mengatakan sekarang sudah memasuki perubahan iklim jadi saya harapkan kepada masyarakat membersihkan irigasi baik di depan rumah maupun di persawahan, hal tersebut bertujuan agar hasil panen kita tidak terendam banjir.

Lanjut Camat menyampaikan Kab. Pinrang sedang berada dalam Zona hijau tapi saya harapkan kepada masyarakat jangan terlena tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat.
Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1443 H / 2021 M, di Masjid Taqwa Sikkuale, Dusun Sikkuale Desa Sikkuale Kec. Cempa Kab. Pinrang, mengahadir saka satu penceramah yang merupakan alumni dari perguruan tinggi ternama di Kairo Mesir.

" Hikmah Maulid yang dibawakan oleh Almukarram Dr. KH. Sultan, LC "

Selain Kapolsek Cempa Iptu Muslih Arsyad.SH bersama Camat Cempa Kamaruddin Yakub Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di mesjid Taqwa Sikkuale yang berlangsung dengan mematuhi protokol kesehatan ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kab. Pinrang Fraksi Partai Gerindra Ilwan Sugianto, SH, MM, Anggota DPRD Kab. Pinrang Fraksi Partai Perindo Supriadi, Pembawa hikmah Almukarram Dr. KH. Sultan, LC, Kanit Binmas Ipda Naharuddin, S.Pd, BKTM Desa Sikkuale Aipda Zainal Abidin, S.Sos, Para Kepala Desa se Kec. Cempa, Angt. Samapta Bripka Agus Salim, Angt. Intelkam Bripka Muh. Hasyim, Calon Kepala Desa Mangki Baharuddin, Calon Kepala Desa Salipolo Jufri, Pegawai sara Masjid Taqwa Sikkuale, Para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan serta Jamaah Masjid Taqwa Sikkuale yang hadir sekitar Kl. 200 Orang. 
Lebih baru Lebih lama